Dinkes P2KB Batu Bara Lakukan Antisipasi Kesehatan Dampak Banjir

WhatsApp Image 2022 11 08 at 13.31.45
Petugas Dinkes P2KB sedang melakukan pemeriksaan kesehatan tubuh warga terdampak banjir di posko kesehatan. (Foto : Dok Dinkes Batu Bara/Bisanews).

BATU BARA | Bisanews | Petugas Dinas Kesehatan P2KB Kabupaten Batu Bara melakukan antisipasi kesehatan dampak banjir. Kegiatan dilaksanakan di Desa Tanjung Mulia, Kecamatan Nibung Hangus, Kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara, sejak Sabtu (5/11/2022).

Hal itu dikatakan Kepala Dinas Kesehatan P2KB, drg Wahid Khusyairi MM, didampingi Kabid Kesehatan Masyarakat, Abdul Fuad Helmi, Selasa (8/11/2022), di ruang kerjanya.

Kata Wahid, pihaknya telah mendirikan posko dampak banjir, dengan mengerahkan para petugas puskesmas, untuk melayani masyarakat.

Menurut Wahid, hal itu dilakukan dalam upaya antisipasi dini penanganan kesehatan, yang salah satunya memeriksa kondisi kesehatan masyarakat, serta mengedukasi dan mengimbau warga terdampak banjir untuk tetap waspada dalam menjaga kesehatan.

Dia menjelaskan, guna mencegah penyakit yang mungkin muncul akibat banjir, petugas diperintahkan untuk segera melakukan upaya-upaya antisipasi dini penanganan kesehatan.

“Atas arahan Bapak Bupati Batu Bara, Zahir, Dinkes P2KB melakukan antisipasi dini penanganan kesehatan akibat banjir yang dialami masyarakat. Dan sudah 50 warga yang mendapat pelayanan kesehatan”, kata Wahid.

 

Writer: Ambarita

Editor: Abdul Mui